Ada apa di Kahramanmaraş? (1)

Kahramanmaraş itu apa sih? Wah, tidak ada yang tahu toh, payah. Pokoknya ini bukan nama makanan (hehe). Kahramanmaraş adalah kota yang terletak dalam kawasan Akdeniz—Laut tengah di Turki. Kota ini terkenal dengan dondurma—ice cream, tarhana—kripik khas Kahramanmaraş, dan biber—cabe. Satu-satunya provinsi di Turki yang mendapatkan medali kemerdekaan—istiklal madalya dari TBMM, setelah memenangkan dan berhasil mengusir penjajah Prancis dari Kahramanmaraş.


Terus hubungannya Kahramanmaraş sama kita apa? Penduduk Kahramanmaraş saat ini berjumlah 4 orang, upss salah, penduduk İndonesia maksudnya. Tiga orang pelajar cowok dan satu wanita lagi sudah menikah dengan orang asli Kahramanmaraş, sekarang bekerja di Kedutaan Besar İndonesia Ankara. Tahun ini Kahramanmaraş telah menjadi Büyükşehir—kota besar dengan jumlah penduduk lebih dari satu juta orang.  

Kota Kahramanmaraş lumayan indah. Memiliki cuaca udara yang mirip dengan İndonesia. Kalau sedang musim panas tidak terlalu panas, kalau musim dingin juga tida terlalu dingin. Cocoklah kalau ditinggali oleh orang İndonesia seperti kita, khususnya untuk pelajar. Kotanya tenang dan tidak begitu ramai dengan kebisingan layaknya İstanbul, Ankara dan seterusnya. Terletak di bawah lereng sebuah gunung bernama Ahır Dağı yang sangat mempesona pandangan.

Ada apa saja toh di kota ini? Pertanyaan yang membuat penasaran kan? Sudah hampir dua tahun saya disini. Hampir tidak ada tempat yang belum saya kunjungi, kecuali memang belum saya kunjungi. Tentunya disini ada banyak hal yang perlu kalian tahu. Misalnya


Pertama, ada masjid yang sangat besar. Namanya Abdulhamid Khan Camii. Masjid terbesar di Kahramanmaraş dan terbesar ketiga di Turki. Pandangan pertama ke daerah pegunungan ini pasti menuju ke arah ini. Masjid yang sangat megah dibangun sejak sekitar 20 tahun yang lalu, katanya. Tepatnya dimulai pada tahun 1993. Dan sampai sekarang masih ada proyek dalam rangka melengkapi dan menyempurnakan masjid ini. Masjid ini mampu menampung jamaah sebanyak 15.000 orang.





Banyak sekali yang akan saya ceritakan. Saat ini saya hanya akan menuliskan hal-hal yang saya lihat hari ini (5/5/2013).

Kedua, Musium Arkelog—Kahramanmaraş Arkeoloji Muzesi. Berisi peninggalan-peninggalan bersejarah yang ditemukan di Turki. Dua tahun saya disini baru hari ini sempat menjenguk, pelajar yang sangat sibuk (hehe). Biaya masuknya gratis setiap hari kecuali senin. Entah apa sebabnya.









Ketiga, Piazza AVM. Sebuah plaza terbesar di Kahramanmaraş yang sangat menarik perhatian anda untuk membuang-buang uang, bagi yang punya. Bangunan ini baru dibangun dan dibuka 26 April bulan lalu. Setidaknya kalau lagi bosan, kita jalan-jalan lah kesini. Apalagi letak apartemen saya yang berdampingan. Tapi insyaAllah tidak akan keseringan.






Keempat, Atatürk Park. Taman bermain keluarga yang besar berdekatan dengan terminal besar Kahramanmaraş. Di belakang taman ini ada kolam renang terbuka. Tentunya cowok dan cewek terpisah. Kami sempat membuang lelah di taman ini. Ada seorang ibu yang mendekati lalu menawarkan kepada kami berpotong-potong roti. Memang beruntung kami hari ini. Banyak orang baik yang kami temui, bermuka berseri-seri, namun alhamdulillah kami tidak jatuh hati.









Sepertinya cerita hari ini segitu aja yah. Mau bukti? Silahkan nikmati foto-foto kami. Terima kasih.
Kahramanmaraş Turki, 5 Mei 2013

Komentar

Postingan Populer