Akhir Hayat Hamba
Ya Allah Ya Rahman,
jika suatu saat nanti, ketika hamba berjalan dan terjatuh, lalu Izrail datang
menghampiri hamba dan berkata, “Sudah waktunya pergi”, maka hamba akan
menjawab, “Silahkan” dengan tersenyum. Karena waktu itu hamba sedang berjalan
di atas jalan-Mu, sedang menuju tempat yang baik dengan niat yang baik.
Ya Rahim Ya Karim,
jika suatu hari nanti, ketika hamba sedang mengendarai motor dan terjatuh, lalu
Izrail datang menghampiri hamba dan berucap, “Sudah saatnya”, maka hamba pun
akan menjawab, “Iya, silahkan.” Karena saat itu hamba sedang menuju masjid-Mu
untuk menghadap-Mu, dan Engkau menyegerakan hamba untuk menemui-Mu.
Ya Hamid ya Hakim,
jika suatu waktu nanti, ketika hamba sedang duduk dan tiba-tiba Izrail datang
menghampiri, menyampaikan, “Sudah saatnya”, maka hamba pun akan menjawab, “Dengan
senang hati”. Karena waktu itu hamba sedang duduk dalam sebuah majlis ilmu yang
tentunya Engkau sukai.
Ya Majid ya Malik,
jika suatu hari nanti, ketika hamba sedang berdiri dan Izrail datang berbisik
di telinghamba, “Sudah saatnya kembali”, maka hamba akan menjawab, “Silahkan.” Waktu
itu hamba sedang berdiri, mendirikan shalat di malam-Mu yang damai dan berkah.
Ya Quddus ya Salam,
jika suatu saat nanti, ketika hamba sedang
tidur, lalu Izrail datang dan membangunkan hamba, lalu berkata, “Sudah
waktunya”, maka hamba akan berkata, “Iya, silahkan.” Waktu itu hamba sedang
istirahat sebentar, sebelumnya hamba sudah berwudhu, berdoa, dan membaca
amanarrasul.. dan hamba pun sudah mengatur alarm untuk bangun malam, bertemu
dengan-Mu, lagi-lagi Engkau mempercepat perjumpaan itu.
Ya Mu’min ya Muhaimin,
jika suatu hari nanti, ketika hamba sedang membaca dan tiba-tiba Izrail datang
menghampiri, lalu berkata, “Sudah saatnya”, maka hamba akan bilang, “Silahkan”.
Karena saat itu hamba sedang membaca Al-qur’an-Mu yang Indah, memahami
ilmu-ilmu yang ada di dalamnya, dan menghafal ayat-ayatnya.
Ya Aziz ya Jabbar,
jika suatu waktu nanti, ketika hamba sedang bekerja dan Izrail datang lalu
berkata, “Sudah waktunya”, maka hamba akan menjawab, “Iya, silahkan.” Karena waktu
itu hamba sedang bekerja di jalan yang halal, hamba memulai dengan nama-Mu,
selama bekerja hamba membaca sholawat kepada Rasul-Mu, hamba pun sudah berniat
untuk menyisihkan sebagian dari hasil kerjhamba untuk di jalan-Mu.
Ya Mutakabbir Ya Khalik, jika suatu
hari nanti, ketika hamba sedang mengerjakan apapun dan Izrail malaikat-Mu
datang menghampiri, lalu berucap “Sudah siapkah kau kembali?”, maka hamba pun
akan menjawab dengan lantang dan sopan, “Iya, silahkan.” Ya Awwal Ya Akhir,
tidak ada pekerjaan yang hamba kerjakan tanpa nama-Mu, kau hanya mengharap
ridho-Mu, hamba hanya ingin berjalan di jalan-Mu, menghabiskan umur hamba untuk
kepentingan-Mu.
Ya Dhohir Ya Bathin,
Engkau yang Maha Tahu segala apa yang ada di dalam hati kami, Engkau yang Maha
Mendengar apa yang selalu kami ucap, kabulkanlah impian hamba ini. Hamba ingin selalu
berada di atas jalan-Mu, hamba ingin selalu hidup dalam ridho-Mu, hamba ingin
di akhir hayat hamba sedang dalam beribadah kepada-Mu. Amin ya Rabbal alamin.
Kahramanmaras
Turki, 5 Des 2013
Komentar
Posting Komentar